Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memperingati Hari Bumi, Mapala Meratus Gelar Kegiatan Peduli Terhadap Bumi

 

Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Meratus menggelar agenda tahunan yakni peduli terhadap bumi dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia, Kamis (22/04) pagi.


Kegiatan yang berlangsung selama dua hari (21-22 April) ini diantaranya penanaman bibit pohon, perang sampah (bersih-bersih), juga orasi dan teatrikal "Save Meratus", pembagian ta'jil dan masker bagi masyarakat sekitar, kemudian diakhiri dengan sarasehan dan buka puasa bersama.


Ahmad Zakiyuddin selaku Ketua Pelaksana acara peringatan Hari Bumi Sedunia menyampaikan tujuan dari dilaksanakannya kegiatan tersebut untuk menyadarkan masyarakat dan mahasiswa akan kepedulian terhadap bumi.

"Dalam rangkaian kegiatan itu, kami ingin menyadarkan masyarakat dan ataupun mahasiswa itu sendiri untuk peduli terhadap bumi. Bumi itu kan tempat yang kita sendiri tinggal di dalamnya. Alangkah baiknya kita selalu menjaga dan selalu melestarikan bumi itu sendiri," ujarnya.


Ia juga mengutarakan harapan untuk kita umat manusia agar tetap menjaga dan melestarikan Alam. 

"Harapannya untuk sekarang ini, bumi kita ini kan semakin rusak dan terjadi bencana alam dimana-mana dan itu juga kan disebabkan oleh kita sendiri dan dalam Al-Qur’an kan sudah dijelaskan juga dan tertulis di firman Allah SWT. Jadi harapan kami kepada bumi untuk bumi ini tetaplah lestari dan selalu menjadi penyokong kehidupan bagi seluruh makhluk yang ada dimuka bumi ini," harapnya selaku ketua pelaksana.


Ketua Umum Mapala Meratus, Muhammad Riski Sudrajat mengungkapkan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun. 

"Untuk agenda peringatan Hari Bumi Sedunia ini sudah sering dilaksanakan, ini agenda yang memang diperingati oleh Mapala Meratus itu sendiri. Bisa dikatakan agenda tahunan, karena sebelum-sebelumnya memang selalu diadakan," ucapnya.


Riski juga menuturkan harapan besar kepada Mapala Meratus agar kegiatan ini tetap bisa terus berlanjut di tahun yang akan datang. 

"Untuk Mapala Meratus sendiri saya harapkan, semoga kegiatan nantinya pada hari bumi sedunia ini tidak berjalan pada tahun ini saja, dan bisa berjalan terus-menerus ditahun-tahun selanjutnya," tutupnya.


Rep: Nrl

Editor: Lanjit

Posting Komentar untuk "Memperingati Hari Bumi, Mapala Meratus Gelar Kegiatan Peduli Terhadap Bumi"