Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aku Lah Teratai

Sumber Google

Karya Muhammad Iqbal
Jum’at, 07 Oktober 2016.
Hitam pekat sungai ini
Tersandar ku memandang
Tenang kotor mengalir bersih
Secercah harapan kian usang.

Kiri kanan tengah memanjang
Bagai terapung seperti lingkaran
Terjunjung mekar indah
Kau di larang mengambilnya.

Lindung di balik pagar jalan
Hidup di ketidak layakan
Tumbuh pun di pinggir jalan
Besar di dasar lumpur hitam

Kuncup ku akan mekar
Mekar ku lahir senyuman
Dari wajah-wajah siapa yang memandang
indah ku lahir semangat.

Aku lah teratai yang di banggakan orang
Di mana tumbuh
Berkembang walau tempat yang lusuh
Hai manusia…..
Sanggup kah kau hidup seperti ku
Walau kumuh mekar ku tetap indah
Tempat jelek sekali pun ku terjaga
Teguh batang ku, berduri-duri sebagai bukti menjaga diri.





Posting Komentar untuk "Aku Lah Teratai "