Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Fosma Tawarkan Sekecap Rasa Pembayar Rindu


Bagi Mahasiswa yang mayoritas perantauan, tentu merasakan rindu dengan masakan Ibu di rumah.  "Sekecap Rasa Pembayar Rindu" pun di tawarkan oleh Forum Silahturrahmi Mahasiswa (Fosma)  UIN Antasari Banjarmasin untuk mengobati rindu dengan masakan Ibu.

Tak tanggung-tanggung, Fosma menyediakan berbagai masakan. Para mahasiswa hanya perlu membayar seikhlasnya dan sudah bisa menikmati makanan sepuasnya. Kamis (21/12) di halaman perpustakaan univ. "Acara ini diadakan secara khusus agar kita dapat bernostalgia dengan makanan yang ada di rumah, karena makanan yang kami sajikan adalah masakan rumahan yang biasa di masak oleh seorang ibu pada umumnya", papar Ahmad Saifullah, ketua pelaksana saat di Sukma.

Para pengunjung terlihat sangat antusias mengikuti acara yang diselenggarakan oleh Fosma ini. Seperti pengakuan salah seorang pengunjung, Eka Sulista. "Adanya acara ini selain sangat bermanfaat, juga sangat membantu dalam hal keuangan, karena kita bisa makan sepuasnya dengan bayar seikhlasnya."
Rep: Kiki & Suhartinah                                                                    
Foto: Suhartinah
Editor: si Mbah

Posting Komentar untuk "Fosma Tawarkan Sekecap Rasa Pembayar Rindu"